All New Kijang Innova Zenix, Produksi Lokal Pertama dengan Platform dan Mesin TNGA plus Hybrid System Gen-5

Mengusung tagline ‘Cross Into The New Energy’, All New Kijang Innova Zenix merupakan evolusi terakhir model Multi-Purpose Vehicle (MPV) Hybrid EV Toyota produksi lokal pertama, yang menggunakan platform dan mesin TNGA, serta mengadopsi teknologi Toyota Hybrid System generasi ke-5, seperti legenda Hybrid EV-Toyota Prius yang baru saja diluncurkan di Jepang.

BestCar Indonesia – PT Toyota-Astra Motor (TAM) akhirnya menambah pilihan model elektifikasi di Indonesia dengan meluncurkan Kijang Generasi ke-7 yang kini bernama All New Kijang Innova Zenix, Senin (21/11/2022). Kendaraan ini menekankan komitmen Toyota terhadap mobilitas inklusif dengan terus mengembangkan kendaraan Hybrid EV yang terjangkau dan mudah diakses oleh masyarakat luas.

Mengusung tagline ‘Cross Into The New Energy’, All New Kijang Innova Zenix merupakan evolusi terakhir model Multi-Purpose Vehicle (MPV) Hybrid EV Toyota produksi lokal pertama, yang menggunakan platform dan mesin TNGA, serta mengadopsi teknologi Toyota Hybrid System generasi ke-5, seperti Legenda Hybrid EV-Toyota Prius yang baru saja diluncurkan di Jepang. Diklaim menjajikan performa berkendara yang superior, All New Kijang Innova Zenix dirancang untuk mewujudkan mobilitas yang nyaman dan aman, sekaligus mendukung visi Toyota dalam menciptakan ever-better cars untuk dunia yang lebih sustainable dan inklusif, serta untuk mencapai pengurangan emisi karbon.

“Konsep mobil ini adalah Innovative Multipurpose Crossover. Tujuan kami adalah untuk mengembangkan crossover serbaguna dengan kelapangan dan kegunaan sebuah minivan yang dicintai oleh keluarga milenial dengan nilai-nilai global. Mewarisi DNA mobil yang telah lama digandrungi masyarakat dan telah mengalami berbagai penyempurnaan, All New Kijang Innova Zenix telah menjadi sebuah mobil untuk era baru. Di atas segalanya, kami berharap Anda dan orang yang Anda cintai akan memiliki banyak momen menyenangkan dan kenangan indah saat bergerak bersama dengan All New Kijang Innova Zenix,” kata Chief Engineer All New Kijang Innova Zenix, Hideki Mizuma pada peluncuran Toyota All New Kijang Innova Zenix di Hotel Hyatt, Jakarta, Senin (21/11/2022).

“Sejak tahun 2009, TAM telah menjadi pioneer dalam menghadirkan kendaraan elektrifikasi dalam rangka mewujudkan mobilitas ramah lingkungan. Melalui strategi Multi-Pathway, TAM menyediakan pilihan lengkap teknologi elektrifikasi mulai dari Hybrid EV, Plug-in Hybrid EV, hingga Battery EV melalui All New bZ4X. Secara total, TAM telah memiliki 15 line-up elektrifikasi yang telah kami pasarkan lebih dari 7.000 unit dan memberikan kontribusi nyata dalam menurukan emisi karbon lebih dari 7.500 ton. Hari ini, kami memperluas aplikasi teknologi elektrifikasi, khususnya Toyota Hybrid System generasi terbaru yang juga digunakan oleh All New Prius, ke All New Kijang Innova Zenix dengan harapan tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat, namun juga dapat memberikan kontribusi lebih besar dalam menekan angka emisi karbon,” kata Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Henry Tanoto.

All New Kijang Innova Zenix tersedia dalam tujuh (7) grades yang dibagi menjadi 3 grade utama yaitu Q, V dan G. Pada grade Q 2.0 HV, kendaraan ini telah dilengkapi dengan TSS 3.0 dan tersedia pilihan Modellista sebagai styling package tambahan. Di grade V, terdapat dua (2) pilihan engine yaitu Gasoline dan Hybrid EV, dimana untuk grade 2.0 V HV tersedia opsi Modellista. Di grade G, juga tersedia dua (2) pilihan engine, termasuk Hybrid EV. Hal ini menjadikan All New Kijang Innova Zenix sebagai model Toyota pertama yang menjadikan Hybrid EV sebagai opsi di setiap grade.  

Dibanderol dengan rentang harga Rp 419.000.000 hingga Rp 470.000.000 untuk varian Gasoline Grade (OTR, DKI Jakarta) dan Rp 458.000.000 hingga Rp 614.000.000 untuk varian Hybrid EV Grade (OTR, DKI Jakarta), All New Kijang Innova Zenix ditawarkan dalam lima pilihan warna Normal dan Premium. Untuk warna Normal, hanya tersedia satu pilihan warna, yaitu Platinum White Pearl. Sedangkan untuk warna Premium, tersedia empat pilihan warna, yaitu Silver Metallic, Grey Metallic, Attitude Black, dan Dark Steel Metallic. 

No.Color OptionNormalPremium
1Platinum White Pearl O
2Silver MetallicO 
3Gray MetallicO 
4Attitude BlackO 
5Dark Steel MetallicO 

Puncak Evolusi Kijang untuk Era Baru

Mewarisi beberapa fitur dari generasi sebelumnya, penerus Kijang Innova “Reborn” dan Venturer ini hadir sebagai model yang spacious, customer-centric, dan ramah lingkungan. Kijang generasi ke-7 di Indonesia ini mencakup perubahan mendasar dan menyeluruh. Salah satunya dengan mengadopsi platform Toyota New Global Achitecture(TNGA): GA-C dengan struktur monocoque yang menggantikan struktur ladder-on-frame.

Toyota New Global Architecture (TNGA) sebagai basis pengembangan All New Kijang Innova Zenix adalah desain terbaru dari misi Toyota global dalam menghadirkan ever-better cars. Arsitektur TNGA memberikan kesempatan kepada desainer Toyota untuk mengembangkan performa kendaraan di level terbaiknya.

Platform baru ini memungkinkan engineer Toyota untuk menyematkan berbagai teknologi advance terbaru kepada All New Kijang Innova Zenix, seperti mesin 2.0L TNGA, generasi ke-5 Toyota Hybrid System, dan transmisi 10-Speed Direct Shift CVT untuk menghadirkan performa berkendara yang superior serta konsumsi bahan bakar yang lebih efisien di saat yang bersamaan. Lebih dari itu, platform TNGA: GA-C ini juga memberikan ruang bagi engineer Toyota untuk meningkatkan rigiditas bodi, mengurangi berat mobil, serta mengurangi suara yang masuk ke dalam kabin mobil, dalam rangka meningkatkan kestabilan dan kenyamanan saat bermobilitas.

Teknologi Toyota Hybrid System generasi ke-5 pada yang diadopsi All New Kijang Innova Zenix mengoptimalkan kontrol produksi tenaga pada motor bakar dan motor listrik, sehingga menghasilkan performa yang superior, efisiensi yang lebih baik, serta rendah emisi gas buang. Mesin TNGA 2.0L pada All New Kijang Innova Zenix Hybrid EV diklaim menawarkan performa yang jauh lebih baik di segala dengan menghadirkan kombinasi yang pas dan optimal antara akselerasi dan konsumsi bahan bakar, selain kualitas berkendara yang lebih nyaman. Semua kelebihan itu berkat penyaluran tenaga dan torsi yang tersedia optimal di setiap rentang putaran mesin, dengan distribusi yang halus dan sesuai kebutuhan. Mesin TNGA 2.0L berkode M20A-FXS ini mampu menghasilkan tenaga 152 PS pada 6.000 rpm dan torsi 19,1 Kgm pada 4.400-5.200 rpm. Menariknya, ketika melaju kinerja mesin 1.987cc 4 silinder Dual VVT-i ini akan diperkuat oleh motor listrik berdaya 113 PS dan torsi 21 Kgm, sehingga menghasilkan tenaga gabungan 186 PS pada sistem.

Motor listrik yang compact juga dikembangkan komponen di dalamnya untuk meningkatkan power output. Termasuk, downsized transaxle sebagai penyalur tenaga ke roda depan yang ditingkatkan kinerjanya untuk menyediakan efisiensi terbaik dan lebih senyap ketika beroperasi.

Baterai hybrid Ni-MH kini dikemas dalam paket yang kompak dan disimpan di bawah kedua jok depan tanpa mengurangi ruang di area kabin. Terdapat juga filter pada tutup saluran udara pendingin baterai, sehingga penumpukan debu di jalur pendinginan ditekan guna mencegah penurunan usia pakai baterai akibat peningkatan suhu baterai.

Seluruh tipe Innova Zenix sudah tidak ada lagi pilihan transmisi manual dan digantikan oleh transmisi CVT berkode K120 yang halus dan responsif. Kinerja komponen mekanis yang efisien dan rasio sabuk baja lebih lebar meningkatkan efisiensi bahan bakar, akselerasi, dan operasional yang senyap.

Kombinasi antara sabuk baja dan gigi transmisi memperlebar jangkauan rasio transmisi untuk mengail potensi tenaga mesin pada kondisi berkendara yang sangat dinamis. Fitur ini unik karena Toyota menambahkan roda gigi dengan rasio 3,337 untuk maju dan 3,136 untuk mundur yang bersinergi dengan rasio sabuk baja CVT di rentang 2,236-0,447. Sementara final gear ratio 4,262 memastikan akselerasi yang mudah di berbagai kondisi dan beban berkendara serta performa engine brake yang memadai.

Mode Sequential Shiftmatic 10-speed diadopsi untuk memungkinkan perpindahan gigi seperti transmisi manual untuk meningkatkan kenikmatan berkendara. Sistem ini memungkinkan perpindahan di semua gigi yang dipilih dengan menggerakkan tuas transmisi ke + atau – ketika tuas transmisi di posisi M. Sequential Shiftmatic Control yang sangat responsif diadopsi untuk mengendalikan torsi dengan cermat selama pergantian gigi yang mulus dan lincah.

Sementara uphill/downhill shift control memberikan kontribusi dalam meningkatkan kemampuan berkendara di rute pegunungan. Sistemnya akan menilai jalan menanjak atau menurun sesuai dengan bukaan gas dan kecepatan mobil. Saat menanjak, kontrol pedal akselerasi ditingkatkan. Saat menuruni bukit dan mobil meluncur semakin cepat, downshift diimplementasikan secara otomatis. Selain itu, saat rem mulai bekerja, downshift ditambahkan untuk memberikan efek engine brake lebih kuat.

Model G HV, V HV dan Q HV dilengkapi mode berkendara Eco, Normal, Power, dan EV. Sementara model G dan V Gasoline hanya memiliki mode berkendara Eco, Normal, dan Power. Selama menggunakan mode Power, respons terhadap perubahan rasio sabuk baja ditingkatkan sehingga pengemudi dapat lebih merasakan G-force.

Benefit lain dari penggunaan platform TNGA adalah peningkatan kualitas berkendara yang signifikan berkat pengembangan di berbagai aspek. Seperti peningkatan rigiditas chassis yang membuat mobil lebih stabil dan mudah dikendalikan. Berkurangnya berat keseluruhan sebesar 170 kg dibandingkan model sebelumnya, juga memberikan kualitas berkendara lebih baik hingga fuel efficiency lebih hemat, mengingat beban kerja mesin berkurang.

Sentuhan lainnya ada pada sistem suspensi yang meredam guncangan jalan. All New Kijang Innova Zenix menggunakan sistem suspensi MacPherson strut di bagian depan dan semi-independent torsion beam di bagian belakang. Selain praktis, paduan kedua jenis suspensi tersebut sanggup menghasilkan kenyamanan berkendara prima di berbagai kondisi jalan.

Kenyamanan berkendara juga didapatkan dari aplikasi Electric Power Steering (EPS) yang dikembangkan supaya dapat memberikan putaran kemudi yang ringan di kecepatan rendah dan semakin berat dan responsif di kecepatan tinggi. Sehingga pengemudi Innova Zenix tidak perlu bekerja keras saat parkir namun memiliki rasa percaya diri yang memadai saat melaju cepat. Sementara stabilizer di belakang dipakai untuk menjaga kestabilan mobil supaya tidak mudah limbung.

Eksterior SUV-like Style

Aplikasi platform TNGA: GA-C menjanjikan keleluasaan kepada desainer Toyota untuk menciptakan profil wajah dan postur tubuh khas crossover pada sebuah Medium MPV. All New Kijang Innova Zenix hadir dengan konsep eksterior “Glamorous and Tough”.

Kesan tangguh terlihat dari bagian depan berkat New Crossover Front Looks dengan New Front Grille Design yang dilengkapi dengan LED Headlamp. Bergerak ke samping, aura layaknya sebuah SUV mewah terpancar dari New Fascinating 18” Alloy Wheel, serta pillar A yang lebih tegak dan pillar D lebih landai yang memperkuat body type SUV. Sementara pada bagian belakang, struktur tiga dimensi melalui New Rear Combination Lamp (Q HV & V) menguatkan kesan emosional dan dinamis.

Dengan panjang mencapai 4.755 mm dan wheelbase hingga 2.850 mm, secara keseluruhan membuat posisi velg lebih dekat ke sudut bumper. Sementara profil bodi kokoh bermodalkan side body moulding dan rocker body moulding tebal serta velg berukuran besar, membuat penampilannya dari samping semakin gagah. Tipe Q HV menggunakan velg alloy 18 inci, tipe V memakai velg alloy 17 inci, dan tipe G beralaskan velg alloy 16 inci.

Ke belakang, perawakan khas crossover yang tangguh tergambar nyata dari desain bodi yang kokoh dan modern, sudut pilar D lebih landai, serta diperkuat oleh diffuser dan rear spoiler yang menimbulkan kesan powerful dan modern. Kesan lebar dan stabil juga terlihat nyata sehingga menguatkan profil sebuah crossover multiguna dengan tampilan eksklusif.

Interior Modern dengan Material Berkualitas Tinggi

Kesan glamor dan kokoh terus berlanjut ke dalam kabin mobil. Adopsi platform TNGA memberikan ruang lebih untuk memanjakan pengemudi dengan menyajikan desain dan layout driver-oriented disertai material kabih berkualitas tinggi dan modern.

Tinggi panel instrumen dibuat sejajar dengan tinggi panel pintu untuk memberikan nuansa berkendara yang luas. Posisi duduk driver yang pas meningkatkan rasa percaya diri di jalan dan memudahkan interaksi dengan penumpang. Ditambah dimensi kabin yang ekstra lapang, kenyamanan berkendara sangat dirasakan di dalam. Atmosfer berkelas disajikan oleh panoramic roof disertai light illumination yang memberikan kesan teduh dan tenang pada tipe Q HV dan V HV.

Sentuhan berkelas berupa bahan kulit sintetis disematkan pada panel interior yang sering disentuh. Sentuhan lain berupa ornamen yang menebarkan nuansa mewah dilekatkan di area dashboard dan panel pintu. Sebagai kendaraan keluarga muda yang aktif dan dinamis, All New Kijang Innova Zenix memiliki ruang penyimpanan berlimpah. Seperti rongga di konsol depan bangku penumpang untuk meletakkan gadget atau perangkat praktis lainnya. Penumpang tidak akan kekurangan ruang penyimpanan dan cup holder, karena semua tersedia di setiap baris bangku.

Combination meter di balik setir sebagai sentral perhatian pengemudi memperoleh sentuhan agar mudah dibaca dan fokus pada informasi penting kendaraan. Di tengahnya terdapat 7 inch Multi Information Display (MID) untuk model Hybrid EV dan 4.2 inci MID untuk model gasoline. Pengelompokan informasi dibuat simpel dan mudah dimengerti oleh driver sehingga tidak sampai mengalihkan perhatian terlalu lama dari jalan.

Sentuhan berkelas berupa bahan kulit sintetis disematkan pada panel interior yang sering disentuh. Sentuhan lain berupa ornamen yang menebarkan nuansa mewah dilekatkan di area dashboard dan panel pintu. Sebagai kendaraan keluarga muda yang aktif dan dinamis, All New Kijang Innova Zenix memiliki ruang penyimpanan berlimpah. Seperti rongga di konsol depan bangku penumpang untuk meletakkan gadget atau perangkat praktis lainnya. Penumpang tidak akan kekurangan ruang penyimpanan dan cup holder, karena semua tersedia di setiap baris bangku.

Combination meter di balik setir sebagai sentral perhatian pengemudi memperoleh sentuhan agar mudah dibaca dan fokus pada informasi penting kendaraan. Di tengahnya terdapat 7 inch Multi Information Display (MID) untuk model Hybrid EV dan 4.2 inci MID untuk model gasoline. Pengelompokan informasi dibuat simpel dan mudah dimengerti oleh driver sehingga tidak sampai mengalihkan perhatian terlalu lama dari jalan.

Berbagai tombol kontrol dikelompokkan agar mudah dipantau dan dioperasikan, di mana sistem audio berada di monitor yang ditempatkan di tengah dashboard dan kemudi. Sementara sistem AC berada di bawah kisi AC, dan sistem berkendara di sisi kanan konsol tengah dan setir. Pada lingkasr kemudi mewah yang nyaman digenggam terdapat TSS button untuk mengoperasikan fitur Toyota Safety Sense (TSS), display, dan cruise control untuk tipe Q HV.

Pada 10 inch Display Audio (tipe Q HV dan V) dan 9 inch Display Audio (tipe G) tersedia Smartphone Connectivity, Bluetooth, Wi-Fi, Voice Recognition, dan NFC E-Toll Card Checking. Pertama di kelasnya, tipe Q HV All New Kijang Innova Zenix juga dilengkapi dengan 10 inch Dual Rear Seat Entertainment with Internet Connection yang dapat dioperasikan secara independen.

Electric Parking Brake + Brake Hold (EPB+BH) menjadi fitur standar di semua model, termasuk pula Start Stop Button + Smart Entry. Khusus seluruh model Q HV, penumpang mendapatkan wireless charger di konsol tengah, disertai 4 USB C slot untuk semua model. Semakin nyaman dan mewah, Digital Auto AC dengan dual zone tersedia pada semua tipe All New Kijang Innova Zenix.

Sedangkan khusus untuk model termewah Q HV, disediakan captain seat di kabin tengah dengan kursi ottoman electric recline yang nyaman karena dilengkapi leg rest, dengan long slide untuk memperluas ruang kaki. Masih ada pula tambahan Power Back Door with Voice Command untuk membuka bagasi dengan mudah, serta Panoramic View Monitor menghasilkan visibilitas luas untuk membantu ketika parkir mundur, dan DVR yang bertindak sebagai dashboard camera guna merekam perjalanan.

Tipe Q HV menggunakan bangku two-tone berbahan kulit sintetis nan luxury dan nyaman. Sementara tipe V HV menggunakan bahan fabric emboss. Untuk model G, G HV, dan V memakai bahan fabric berkualitas. Tambahan untuk model termewah Q HV, jok memanfaatkan material embossed upholstery, perforation, dan double-stitching sebagai penegas status dan kemewahan yang ditampilkan.

Total Improvement untuk Kenyamanan Kabin

Toyota sudah melihat dari jauh hari keinginan costumer, dimana salah satunya adalah mendapatkan kenyamanan yang lebih baik. Harapan tersebut terwujud pada All New Kijang Innova Zenix yang kini dimensi bodinya berubah lebih besar dari sebelumnya. All New Kijang Innova Zenix memiliki panjang 4.755mm, lebar 1.850mm, dan tinggi 1.795mm, sementara wheelbase-nya 2.850mm. Generasi sebelumnya mencatat panjang 4.735mm, lebar 1.830mm, tinggi 1.795mm, dan wheelbase 2.750mm. Artinya, all new model ini lebih panjang dan lebih lebar 20mm, serta wheelbase bertambah 100mm. Sementara ground clearance tetap sama, 185mm.

Benefit paling bernilai dari aplikasi platform TNGA: GA-C adalah ruang kabin yang ekstra lapang dan nyaman. Panjang bagian dalam kabin mencapai 1.746mm atau bertambah 56mm. Sementara hip room bangku baris pertama dan kedua mencapai 1.488mm atau lebih lebar 46mm, dengan ruang kepala di bangku tengah selega 85mm atau lebih tinggi 32mm dari model lawas. Dimensi tersebut menjanjikan kenyamanan terbaik di kelasnya.

Dengan menggunakan penggerak roda depan (FWD), maka terowongan di bawah dek penumpang sudah tidak ada lagi, sehingga menciptakan lantai yang rata. Wheelbase lebih panjang turut memberikan lantai kabin lebih lapang mengingat posisi as roda kian jauh ke depan dan belakang. Thread roda lebih lebar ikut menjanjikan kabin lebih lapang, selain tentunya menghasilkan gejala body roll yang lebih halus dan tenang berkat wheelbase dan thread semakin jauh.

Bermodalkan kelebihan tersebut, All New Kijang Innova Zenix sanggup memberikan postur duduk yang lebih baik dan tidak mudah lelah dengan merendahkan bangku tengah 20mm menjadi 349mm dan bangku belakang lebih rendah 30mm menjadi 313mm. Sementara tinggi pandangan pengemudi naik 25mm menjadi 1.442mm untuk menjamin visibilitas keluar lebih baik dalam memantau postur tubuhnya yang kian panjang dan lebar.

Pengaturan jok yang beragam memberikan peluang untuk mengubah kabin menjadi lebih lega dan nyaman. Kini, sandaran bangku baris kedua dapat dilipat ke belakang untuk menyajikan ruang tengah yang rata dan ekstra lapang. Termasuk, melipat sandaran bangku depan ke belakang sehingga menciptakan kabin yang memadai untuk istirahat tidur di rest area saat perjalanan jauh.

Bangku tengah bisa digeser maju-mundur sejauh 330mm atau lebih panjang 115mm, sehingga penumpang yang menikmati bangku ottoman dapat beristirahat dengan tenang dan nyaman. Rentang geser yang besar pada bangku tengah juga membuat proses keluar masuk penumpang ke baris ketiga lebih mudah, apalagi ditambah desain pintu yang memberikan akses lebih baik untuk naik-turun.

Kunci pengembangan penting lainnya berada di buritan kabin. Bangku baris ke-3 Innova dapat diduduki oleh 3 orang dengan baik berkat hip room yang melar menjadi 1.225mm. Ruang kepala tetap 12mm, namun postur duduk yang lebih baik dan ruang kaki lebih lega menambah kenyamanan penumpang. Selain itu, ruang bahu lebih lega dan jarak antar armrest lebih lebar 22mm menjadi 1.426mm sanggup mengakomodasi 3 penumpang dengan baik. Inovasi lain dari buritan kabin adalah bangkunya tidak lagi dilipat ke samping, tapi dilipat rata ke depan untuk meningkatkan volume bagasi dan menghilangkan halangan di sisi kiri-kanan saat memasukkan barang.

Kenyamanan kabin All New Kijang Innova Zenix juga meningkat signifikan berkat penggunaan platform TNGA: GA-C. Paket insulator pada platform TNGA dengan daya redam mumpuni menambah keheningan kabin. Peredam berkualitas pada dashboard memastikan suara mesin tidak tembus ke dalam. Ketiadaan propeler shaft dan gardan belakang juga turut mengurangi vibrasi dan noise yang masuk ke dalam kabin. Khusus untuk All New Kijang Innova Hybrid EV, menawarkan nilai lebih dari sisi NVH (noise vibration harsh) berkat adanya motor listrik yang senyap dan ramah lingkungan.

Fitur Safety yangLengkap dan Canggih

Tidak kalah penting, berbagai fitur yang canggih dan melindungi penumpang yang disematkan pada All New Kijang Innova Zenix. Model Q HV misalnya, kini memiliki 6 SRS Airbags yang terdiri dari dual airbags, side airbags, dan curtain side air bags (CSA). Sementara model di bawahnya memiliki dual airbags. Ada pula fitur Vehicle Approach Notice yang memberikan peringatan kepada pengemudi jika ada kendaraan lain atau pejalan kaki mendekati titik tertentu kendaraan. Fitur ini terdapat di tipe Q HV, dan V HV.

Disc brake 16 inch di seluruh roda memastikan rem mobil dapat bekerja optimal yang diperkuat oleh fitur ABS+EBD+BA. Sensor parkir terdapat di semua model, dengan model Q HV ditambah corner sensor. Semakin tenang saat parkir mundur, berkat adanya kamera parkir (seluruh tipe) yang ditambah panoramic view monitor (model Q HV). Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill Start Assist (HSA) juga telah menjadi fitur mandatory di seluruh mobil Toyota terkini di Indonesia. Selain itu, platform TNGA: GA-C juga dilengkapi penguatan pada chassis untuk menjaga penumpang dari benturan di segala sisi mobil.

All New Kijang Innova Zenix dilengkapi dengan generasi terbaru dari teknologi keselamatan Toyota yang mengandalkan sensor dan radar, yaitu Toyota Safety Sense 3 (TSS 3.0). TSS 3.0 pada All New Kijang Innova Zenix terdiri dari atas Pre-Collision System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC), Lane Departure Alert (LDA) & Lane Tracing Assist (LTA), serta Automatic High Beam (AHB).

Ada beberapa hal baru pada TSS 3.0. Pertama, jarak deteksi ke depan menjadi lebih luas baik ke atas maupun ke bawah, dan ke kanan maupun ke kiri. Selain itu, deteksi ke depan kini bisa melihat obyek bergerak lebih luas, bahkan dengan jarak yang lebih dekat. Kedua improvement ini masuk ke dalam aspek teknis pada radar. Sementara pada LTA, terdapat peningkatan pada teknologi deteksi yang kini sudah menggunakan 3D Recognition, sehingga lebih banyak obyek yang dapat terdeteksi seperti mobil yang sedang parkir, pembatas jalan, hingga garis dan marka jalan.

Peningkatan fitur PCS yaitu sanggup mengurangi kecepatan dengan lebih baik, termasuk pada saat mendeteksi pejalan kaki dan pesepeda baik saat siang maupun malam hari. Selain itu, PCS di TSS 3.0 dapat mendeteksi pejalan kaki dan pengendara sepeda yang melintasi jalurnya dari arah yang berlawanan. Sistem ini juga mampu mendeteksi kendaraan lain dan pengendara sepeda motor yang melintas di persimpangan.Improvement teknologi pada fitur DRCC adalah terdapat pengaturan jarak baru yaitu 4 stages, yang membuat All New Kijang Innova Zenix dapat menjaga jarak lebih jauh dari kendaraan yang ada di depan. Selain itu terdapat pengaturan kecepatan yang dapat mendeteksi kendaraan kedua yang berada lebih jauh di depan, sehingga dapat menyesuaikan kecepatan lebih dini dan akurat.

Teks: Yusran Hakim

Leave a Reply